Loker Kebumen di BKK SMK MAARIF 1 KEBUMEN

Loker Kebumen di BKK SMK MAARIF 1.SMK Ma’arif 1 berdiri sejak 14 Maret 1990 merupakan salah satu Sekolah Kejuruan dibawah naungan PC.LP Ma’arif Nahdlatul Ulama. Program Keahlian yang dimiliki SMK Ma’arif 1 Kebumen meliputi Kompetensi Keahlian Kendaraan Ringan (Otomotif) Kompetensi Keahlian Audio Video, Elektronika Industri, dan Multimedia.

Pada tahun 2007 SMK Ma’arif 1 Kebumen telah bersertifikat menggunakan Manajemen yang diakui dan mendapatkan sertifikat ISO 9001 : 2000 dan sekarang berubah menjadi SMM ISO 9001 : 2008 dari PT TUV International Indonesiayang berkantor induk di Jerman.

Dengan perkembangannya di bidang Sarana Prasarana maupun kepercayaan masyarakat
yang cukup tinggi terhadap SMK Ma’arif 1 Kebumen, maka terhitung sejak 15 Juli 2008 diberi
kepercayaan oleh Pemerintah sebagai Sekolah yang berstatus Rintisan Sekolah Berstandar Internasional (RSBI) dengan SK. Direktur Pembinaan SMK Dirjend Dikdasmen No. 3084/C5.3/Kep/KU/2008.
loker kebumen
smk ma'arif 1 kebumen

Untuk menghadapi persaingan di pasar dunia kerja, smk maarif memiliki BKK yang memfasilitasi bagi alumni dan juga lulusan dari sekolah lain untuk bisa mendapatkan pekerjaan, karena BKK SMK MA'ARIF menjalin kerja sama dengan berbagai instansi perusahaan baik di sekitar jawa tengah maupun kota-kota kawasan industri untuk menyalurkan tenaga kerja siap pakai baik dari lulusan SMK MA'ARIF sendiri serta masyarakat lainnya.

Langkah mendaftar kerja di BKK SMK MA'ARIF 1 Kebumen.

nah untuk mendaftar kerja di bkk smk ma'arif 1 kebumen ini ada beberapa tahapan yang harus diikuti sesuai dengan petunjuk dari pihak BKK SMK MA'ARIF 1 Kebumen, berikut ini tahapannya;

1. Cek Lowongan kerja di situs resmi BKK SMK MA'ARIF 1 kebumen
nah untuk tahu secara update tentang loker yang sedang dibuka di smk maarif maka anda harus secara berkala untuk melihat situs website resmi dari bkk smk maarif disini ---> http://www.smk-maarif1kebumen.net/tag-lowongan-pekerjaan,html

2.Perhatikan List lowongan kerja yang tersedia
setelah masuk ke website resmi smk maarif 1 kebumen, maka klik lah pada menu lowongan pekerjaan dan lihat pada list dibawah, semua loker yang dibuka akan tersaji pada menu lowongan pekerjaan.

daftar kerja di bkk smk maarif 1 kebumen
langkah mendaftar kerja di bkk smk maarif 1 kebumen

3. Daftarkan diri'
simak baik baik semua persayaratan dari loker yang dibuka, jika kriteria itu sesuai dengan kemampuan yag anda miliki, segera daftarkan diri sesuai dengan informasi yang di berikan pada loker tersebut.

biasanya pada info detail loker yang sedang dibuka akan terdapat kapan tanggal pendaftaran, serta bagaiamana cara daftarnya apakah online atau datang langsung ke BKK untuk daftar secara manual.

4. Menunggu info TEST
jika kualifikasi anda sesuai dengan syarat yang sedang dibuka, maka anda akan mendapatkan tanggal kapan harus mengikuti proses test awal di bkk smk maarif 1 kebumen.

demikianlah info tentang loker kebumen melalui smk maarif 1 kebumen, semoga bermanfaat.

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Loker Kebumen di BKK SMK MAARIF 1 KEBUMEN"

Posting Komentar