Fotocopy buku timbal balik dengan mudah


Fotocopy buku tebal - Saya sering sekali ditanya tentang cara fotocopy buku, baik cara fotocopy buku tebal atau buku tipis.





terkadang membuat saya sedikit bingung, apa bedanya antara cara fotocopy buku tebal dengan fotocopy buku tipis, kan dasarnya sama, siapa yang bisa fotocopy buku tipis sudah pasti juga bisa fotocopy buku tebal.





setelah bermain dan meninjau ke lokasi tukang fotocopy dan sedikit meminta untuk diajari tentang fotocopy buku, akhirnya saya paham ternyata ada perbedaan dan teknik tersendiri untuk fotocopy buku.





ternyata ukuran kertas yang digunakan oleh buku memiliki ukuran yang kertas tak lazim dengan kertas standar, seperti yang akan saya copy saat ini memiliki ukuran lebar sama dengan B5 namun panjangnya masih kurang, jadi saya putuskan untuk menggunakan kertas B5 , masalah kurang panjang bisa diakali nanti.





langsung saja mari kita praktekkan cara fotocopy buku  tebal





berikut ini trik yang biasa digunakan oleh pengguna fotocopy ketika mendapati job fotocopy buku bolak balik dalam jumlah yang banya, anda bisa menyimaknya di bawah ini





  1. letakkan buku yang mau di copy pada kaca scan,
  2. cek kira2 ukuran bukunya muat di kertas ukuran apa. misal saya mau copy buku tematik ukuran 18 x 27 cm isi 800 halaman. berarti
    saya pakai kertas ukuran A4 / pakai F4 juga boleh.
  3. kalau sudah bisa menentukan ukuran kertasnya tinggal kita buka bukunya dengan posisi buku terbuka 2 halaman kanan kiri,
  4. posisikan tepi buku top/mepet kaca atas dan posisikan punggung buku/jilidan tepat berada di tengah ukuran A3 (kertas A3 dilipat jadi 2).
  5. kemudian tinggal kita edit copy area nya
  6. tekan (two side) lalu (book 2-side) lalu (front/back two-side => agar urutan halaman yang keluar nanti sama seperti buku aslinya) lalu (OK).
  7. tekan (frame erase) lalu (book frame erase) lalu (adjust each dim) lalu isikan top: 5 left: 25 center: 15=>bisa menyesuaikan jarak gambar/teks sampai ke punggung buku/jilidan (kalau terlalu mepet bisa dikurangi angkanya) right: 25 botom: 25 (contoh untuk buku
  8. ukuran 18 x 27 bisa berbeda angka bila buku yang di copy berbeda ukuran)
  9. lalu tekan (next) lalu (A3) lalu (OK).
  10. tekan (margin) lalu (left margin) isikan angka 15 (angka 15 maksudnya agar posisi hasil copy bisa minggir ke tepi kertas/agak menjauh dari posisi punggung buku/jilidan supaya tidak keluar garis hitam/kelihatan lekukan punggung buku. kemudian tekan (OK)
  11. tekan (shift) => maksudnya untuk memposisikan hasil copy bisa di tengah, tengah atas, tengah bawah, dll. (bisa dilihat di monitor mesin foto copy) disini saya tekan (center) biar hasilnya pas di tengah lalu (OK) lalu (done)




tinggal kita scan bukunya (apabila ketika menekan tombol start muncul pilihan kertas pilih A3) paper select A4 bisa F4 bisa.





fotocopy buku bolak balik
fotocopy buku bolak balik sisi 1




lakukan scan dua atau tiga halaman dulu untuk melihat hasilnya, bila dirasa sudah pas kita bisa mulai dari awal sampai akhir (lampu scan akan berjalan dua kali waktu proses scan buku).





fotocopy buku bolak balik
fotocopy bolak balik lembar ke 2




kelebihan pake langkah ini kita bisa lebih hemat waktu untuk scan karena sekali tekan kita bisa scan dua halaman sekaligus, kekurangannya langkah ini tidak bisa diterapkan di mailbox (saya belum menemukan caranya).





jika sudah selesai akan terdapat halaman kosong di depan dan paling belakang (tidak masalah bagi saya)





Baca juga : cara Fotocopy dengan kertas F4





Cara Fotocopy buku B5 bolak balik menjadi F4





1. untuk fotocopy buku B5 menjadi F4 anda harus melakukan Zoom





2. Atur besaran Zoom nya agar hasilnya sesuai dengan harapan





3. anda bisa mengatur margin dan shift seperti pada cara diatas





4. Semua persiapan pada kertas sudah tinggal setting di mesin fotocopy. klikk finisher dan pilih Collate





collate berfungsi agar hasil scan per lembar tidak langsung keluar, namun kertas keluar nanti jika proses semua scan lembar buku sudah selesai.





Baca juga : Cara menggunakan fitur collate dan group





5. klik 2-sided agar hasilnya bolak balik tentunya





6. Buku siap difotocopy.





Cara fotocopy untuk halaman pertama adalah tempelkan tepi buku sampai pada batas plat kaca,





kemudian balik ke halaman 2, tempatkan halaman ke-2 pada tepi pinggir batas kertas B5 yang tadi kita beri tanda manual. karena jika tidak dengan cara begini hasil fotocopy buku bolak balik tidak akan berhasil dengan sempurna, tidak percaya buktikan sendiri.





demikian kiranya yang bisa saya bagikan berkenaan dengan cara fotocopy buku tebal bolak balik semoga bermanfaat bagi rekan-rekan.


Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Fotocopy buku timbal balik dengan mudah"

Posting Komentar